Guyonan Warung Kopi Poem by Sari Mavi

Guyonan Warung Kopi

Orang-orang berdasi
Mengadakan rapat sampai dini hari
Nyatanya aturan dibuat tidak untuk dipatuhi
Bahkan ditelikung di kemudian hari

Orang-orang berdasi
Marah-marah jika jatahnya terkurangi
Meski bekerja setengah hati

Orang-orang berdasi
Menebar senyum untuk menampilkan
Citra diri yang patut dihormati

Orang-orang berdasi adalah orang-orang miskin sejati
Tak pernah puas tak pernah merasa kenyang
Semua ingin dinikmati

Orang-orang berdasi adalah kawanan pencuri
Sangat rapi dalam organisasi
Menjarah kemakmuran bangsanya sendiri

Orang-orang berdasi adalah preman
Preman elite dengan segenap kekuasaan dan
Tindakan penuh kontroversi

Guyonan warung kopi
Jam tangan super mewah mewakili citra diri
Orang-orang berdasi

Thursday, November 26, 2015
Topic(s) of this poem: corruption
COMMENTS OF THE POEM
Manonton Dalan 26 November 2015

Orang-orang berdasi Mengadakan rapat sampai dini hari Nyatanya aturan dibuat tidak untuk dipatuhi Bahkan ditelikung di kemudian hari very nice

0 0 Reply
Sari Mavi 26 November 2015

hehe thank you GBU

0 0
READ THIS POEM IN OTHER LANGUAGES
Close
Error Success